SUPCON Luncurkan Dua Produk yang Penuh Terobosan pada Juni Mendatang, termasuk UCS Pertama di Dunia


Hangzhou, Tiongkok, (ANTARA/PRNewswire)- Pada Juni mendatang, SUPCON (688777) akan meluncurkan dua produk yang penuh terobosan di Singapura: UCS (Universal Control System) pertama di dunia dan TPT (Time-Series Pre-trained Transformer), model time-series pertama di industri proses.

UCS, inovasi revolusioner dari SUPCON, segera membuat terobosan dalam arsitektur DCS lama yang telah bertahan selama 50 tahun terakhir, serta menggantikan kabinet pengendali biasa.

TPT, model time-series inovatif di industri proses, akan menggantikan berbagai aplikasi industri konvensional dan mengatasi kendala industri yang belum terselesaikan.

SUPCON, berdiri pada 1999, adalah perusahaan terkemuka di dunia yang menyediakan solusi manufaktur pintar untuk industri proses. SUPCON berkomitmen mengembangkan dan menerapkan teknologi AI dengan mengintegrasikan produk canggih dan keahlian industri yang luas. Melayani lebih dari 30.000 klien global, produk-produk SUPCON memenuhi segala kebutuhan di lebih dari 50 negara dan wilayah, serta meliputi berbagai sektor seperti migas, pengilangan & petrokimia, bahan kimia, dan lain sebagainya. Menargetkan pembangunan bermutu tinggi dan berkelanjutan, SUPCON siap memfasilitasi otomatisasi dan intelligentization di industri proses global.

Pada 2023, produk inti SUPCON, Distributed Control System (DCS) dan Safety Instrumented System (SIS), menguasai pangsa pasar di Tiongkok, masing-masing tercatat 37,8% dan 33,7%. DCS bahkan telah mempertahankan pangsa pasar No.1 selama 13 tahun berturut-turut.

Related stocks: Shanghai:688777


Penulis : Adityawarman