Sesi I, IHSG Melemah 0,19% ke 6.289


Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada sesi I perdagangan hari ini, Selasa (23/3), melemah 11,71 poin atau 0,19% ke 6.289,42.

Terdapat 160 saham menguat, 308 saham melemah dan 149 saham stagnan. Total volume transaksi mencapai 12,21 miliar saham dengan nilai transaksi Rp5,81 triliun.

Tujuh indeks sektoral melemah dan menyeret IHSG. Pelemahan dari yang terdalam secara berturut-turut adalah sektor industri dasar yang turun 1,32%, sektor konstruksi turun 0,78%, sektor infrastruktur melemah 0,35% dan perdagangan dan jasa turun 0,29%.

Selanjutnya, sektor manufaktur turun 0,18%, sektor pertambangan melemah 0,12% dan sektor keuangan turun 0,10%.

Sedangkan saham-saham yang masuk top gainers LQ45 yaitu, PT Indofood Sukses Makmur Tbk (INDF) naik 5,51%, PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICBP) naik 4,25%, PT Indo Tambangraya Megah Tbk (ITMG) naik 3,21%.

Sementara itu, saham-saham yang masuk top losers LQ45 diantaranya, PT Japfa Tbk (JPFA) turun 5,50%, PT Mitra Keluarga Karyasehat Tbk (MIKA) turun 4,42%, PT pabrik Kertas Tjiwi Kimia Tbk (TKIM) turun 4,12%.

Investor asing mencatat net sell Rp74,96 miliar di seluruh pasar. Saham-saham dengan penjualan bersih terbesar asing adalah PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) Rp66,2 miliar, PT Elang Mahkota Teknologi Tbk (EMTK) Rp15,4 miliar dan PT Vale Indonesia Tbk (INCO) Rp11,2 miliar.

Saham-saham dengan pembelian bersih terbesar asing adalah PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) Rp65,3 miliar, PT Astra International Tbk (ASII) Rp21,2 miliar dan PT Bakrie Sumatra Plantation Tbk (UNSP) Rp12,8 miliar.


Penulis : Indra

Editor : Irwen