Laba ASII Meningkat 27,11%


Jakarta - PT Astra International Tbk (ASII) hingga kuartal I 2023 membukukan laba yang diatribusikan kepada pemilik mencapai Rp8,71 triliun atau meningkat 27,11% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya senilai Rp6,85 triliun.

Dikutip dari laporan keuangan yang dirilis Kamis (27/4), peningkatan laba ditopang tingginya pendapatan bersih sekitar 15,45% menjadi Rp82,98 triliun dari Rp71,87 trilun.

Meski demikian, beban pokok pendapatan naik sekitar 16,27% menjadi Rp65,26 triliun dari Rp56,13 triliun.

Perseroan juga mengalami kerugian selisih kurs sebesar Rp151 miliar dari sebelumnya untung Rp7 miliar.

Hingga akhir Maret 2023 total aset ASII tercatat mencapai Rp432,99 triliun, dengan liabilitas sebesar Rp181,40 triliun dan ekuitas Rp251,59 triliun.

 


Editor : Irwen